0


Rapat Perdana DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman yang digelar di SMK Negeri 2 Paguyaman pada Kamis (24/9).
 ( F : Dok. AGPAII)


BOALEMO,AGPAII -
Beranggotakan 40 personil Guru Pendidikan agama Islam, yang bertugas di jenjang SD, SMP dan SMA/SMK di wilayah Kecamatan Paguyaman, DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman, pada Kamis, (24/9) kemarin, menggelar pertemuan perdana bertempat di aula SMK Negeri 2 Paguyaman.

Dalam rapat tersebut, DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman langsung action dengan perumusan program dan kegiatan yang diidentikasi berdasarkan lima seksi yang ada dalam struktur organisasi.

Dalam sambutannya, Ketua DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman, Asma, S.Ag, menuturkan, Guru Pendidikan Agama Islam, adalah motor penggerak pembentukan karakter di sektor pendidikan, yang diharapkan mampu memberikan peran aktif dalam membina dan menata karakter peserta didik berdasarkan muatan kurikulum pada mata pelajaran  PAI dan Budi Pekerti.

"Sebagaimana di ketahui, pelajaran PAI  dalam muatannya terdiri dari 4 komponen mata pelajaran. Yaitu, Alquran dan Hadist, Fiqih, Akidah dan Akhlak, serta Sejarah Kebudayaan Islam (SKI).

Sebagai guru PAI yang ditugaskan di sekolah umum,  kita memiliki satu keistimewaan, karena,  seorang guru PAI di sekolah umum, dituntut untuk dapat mengampuh sekaligus empat komponen mata pelajaran tersebut untuk diajarkan kepada peserta didik. Berbeda dengan guru PAI di madrasah, yang setiap komponen mata pelajaran diajarkan oleh satu orang guru." jelas Asma.

Hal ini, kata Asma, menjadi sebuah tantangan tersendiri, sehingga setiap guru PAI harus dapat memainkan perannya dengan profesional.

Selain itu, Seorang guru PAI, diharapkan juga memiliki kepekaan terhadap kondisi lingkungan, terutama yang erat kaitannya dalam pengembangan pendidikan Islam.

"Melalui wadah AGPAII ini, kita harus mampu mengimplementasikan program dengan terukur sesuai dengan nomenklatur  dan struktur yang ada pada organisasi," terang Asma.

Dari lima bidang pada struktur kepengurusannya,  DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman, telah menetapkan program pada  masing masing seksi.

Untuk bidang Kelembagaan organisasi dan Litbang, DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman fokus pada peningkatan kemampuan Guru dan siswa dalam bidang Tilawah, Makhroj dan Tajwid. 

"Kami memprogramkan Bimtek tilawah bagi siswa dan Bimtek Makhroj serta penguasaan Tajwid untuk guru. Dalam teknisnya, Bimtek Tilawah untuk siswa akan  dilaksanakan setiap bulan, sedangkan pendalaman kemampuan Makhroj dan Tajwid kami agendakan setiap tiga bulan sekali," tutur Asma.

Selanjutnya, untuk Bidang Pengembangan kompetensi akademik,  DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman telah memprogramkan Penyeragaman administrasi pembelajaran untuk masing masing jenjang pendidikan.

Lebih lanjut, pada Bidang Pengembangan Karir dan Profesi  Guru PAI, diagendakan pelatihan pembuatan penelitian tindakan kelas. Sementara untuk Bidang  Kesejahteraan sosial, dirancang dua program, yaitu bakti sosial membantu masyarakat dhuafa, serta wisata Rohani. 
"Untuk wisata Rohani kita rencanakan  setiap semester," beber Asma.

Untuk Bidang Kerjasama advokasi dan Hukum, lanjut Asma, pihaknya memprogramkan  pengawalan hukum, yang diharapkan akan memberikan perlindungan bagi Guru PAI jika sewaktu waktu dalam menjalankan tugas tersangkut perkara hukum yang berhubungan dengan pelaksanaan tugasnya.

"Tentunya, program program ini akan kita upayakan bertahap, dan ke depan akan ada evaluasi untuk masing masing program," tandasnya.

Dalam rapat perdana tersebut, DPC AGPAII Kecamatan Paguyaman, juga menyepakati dilaksanakannya pertemuan rutin yang diagendakan setiap tiga bulan. (Gus)


Post a Comment

Emoticon
:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.

 
Top